Friday, November 25, 2011

25th November 2011


Selamat Hari Guru!!!!!
jadi aku dapet tugas buat puisi tentang guru untuk ngasih surprise ke guru-guru pas upacara PGRI yang baca puisinya echa, terus ka tania nyanyi yang judulnya "semua karena cinta.." bagus banget kalo dihayati artinya kita bakal menemukan sebuah pelajaran bahwa cinta dapat membuat kita terus bertahan, terutama cinta kepada Allah. ah, ada suatu yang mendesir dalam hatiku

laluu, surprisenya guru-guru dikasih bunga krisan putih, cantik sekali menandakan cinta kita untuk semua guru yang ada. aku salim sama bu erah dan mam win. i love you my teacher :*

dan ini puisinya, check this out

Aku menatap wajahmu pias
Bias-bias ketabahan, kesabaran mengiringi langkahmu
Dari tuturmu mengajar, membina
Membawa butiran-butiran lembut sarat makna
Aku tertahan, tersedak

Bagaimana dahulu aku masih saja tak mengerti
Bahwa aku sampai disini berkatmu
Tiap langkahku ada doamu menyertai
Tiap jalanku
Tiap cucuran ilmu itu

Semua darimu
Tanpa dapat ku biaskan, itu karenamu
Aku berdiri disini tahun ini
5 tahun kedepan
10 tahun kedepan
20 tahun kedepan
Hingga aku gapai mimpiku
Hingga aku menjadi seorang besar
hingga matahari terbenam

dan engkau masih setia disini
di sekolah ini,
kau hanya tersenyum bangga
menatap wajah kami yang telah kau antarkan dengan sempurna

tak banyak yang berubah dari wajahmu
masih saja seperti yang dulu,
guru yang selalu aku banggakan..

teman, lihatlah ke ujung sana
dimana kita tunjukkan bahwa kita
sangat mencintaimu..
guruku,

persembahan hari PGRI 25 nov 2011
silmy kaaffah

setelah itu ada kepak,
Keputrian Akbar! Allahuakbar!

konten acaranya: materi, nobar, games, menghias kue dan ngerujak.
awalnya banyak yang sempet kesel pasalnya 14 udah berasa kaya penjara, akhwat 14 gak bisa keluar hihiy, tapi alhamdulillah acara berlangsung cukup kondusif sekalipun masih banyak kekurangan,
makasih ukhtiku
semoga Allah membalas setiap amal yang kau perbuat

semangat untuk 44 dan 45

^_^

No comments:

Post a Comment