Saturday, January 14, 2012

Tiga Bulan Disini

aku termenung haru..
ingat sekali kata-kata pertama kakak itu meyakinkanku, "Amanah tidak akan pernah salah memilih.."

dan aku begitu yakin dan bertekad untuk semuanya..

namun amanah ini telah berjalan begitu cepat, 3.5 bulan
"Dakwah ini berat bagi mereka yang suka mengeluh dan banyak alasan.
dakwah ini mengecewakan bagi mereka yang selalu menuntut
dakwah ini memberatkan begi mereka yang tidak mau berkorban
dakwah ini membosankan bagi mereka yang tidak mengiringinya dengan keteladanan.."

inilah dakwah yang baru aku tapaki beberapa langkah,
namun rasanya berat.. sangat..
mengajak kepada kebaikan itu tidak semudah kita mengajak kepada kemungkaran

aku mendekapnya erat,
aku ingin nafas ini, jiwa ini, darah ini menjadikan dakwah sebagai salah satu bagiannya

rasa lelah ini,
belum sebanding dengan perjuangan
Hasan Al-Banna yang sejak smp sudah berdakwah ke kafe-kafe
Zainab Al-Ghazali yang dimasukkan kepenjara
Syekh Ahmad Yasin yang begitu yahudi takutkan hingga membunuhnya saja perlu sebuah bom

belum juga setara dengan
perjuangan bapak/ibu kami yang dahulu sembunyi-sembunyi memakai jilbab
membuat liqo-liqo kecil
dan di tangkapi pemerintah..

belum pula melengkapi
perjuangan kakak-kakak di 14, yang dulu memakai jilbab dan harus rela dihukum,
membuat rohis ini menjadi sebuah bidang.. ini adalah anugerah yang luar biasa,
bisa menamakan makna islam kepada siswa dengan mudah..
namun kini, saat tombak itu berasa di tangan kami
kami seaakan terlena dengan segala fasilitas yang ada,
perpustakaan masjid, dana yang sangat besar dari komite, mentoring yang wajib

semua ini bukan perjuangan kami
namun kamilah yang memetik hasilnya kini

ah, kasihan benar kakak-kakak yang dulu telah membesarkan 14
tapi kami belum bisa menjadi seperti yang kakak-kakak harapkan

kami kecil, malu akan amanah ini..
tapi Allah tak pernanh menolak penyesalan
biarpun berkali-kali kesalahan terjadi
Allah selalu dekat, bersama hambaNya

maka aku akan angkat wajahku kembali,
14 menunggu sebuah perubahan dari kami

bersama, ya
bersama

berdakwah disini....


No comments:

Post a Comment